Aglaonema Endemik Indonesia (Rotundum, Tricolor, Pride of Sumatra) Moyang Gen Merah Aglaonema Dunia

Salah satunya aglaonema bergenetik merah asli dari alam (endemik) hanya ditemukan di Indonesia sebagai aglaonema spesies, yaitu Aglaonema Rotundum atau Aglaonema Aceh atau Rotundum Tiger.

11 September 2022, 19:15 WIB

Nusantarapedia.net, Jurnal | Pertanian —Aglaonema Endemik Indonesia (Rotundum, Tricolor, Pride of Sumatra) Moyang Gen Merah Aglaonema Dunia

“Dengan kesimpulan, varian aglaonema berwarna merah yang saat ini berada dipasaran dengan warna-warni daunnya, seperti warna merah, orange, pink, kuning, dsb. berasal dari induk Aglaonema Rotundum, Tricolor, dan Pride of Sumatra.”

PADA tahun 2005 silam pernah booming tanaman jenis anthurium daun, seperti; gelombang cinta, jenmanii dan hookerii. Tak hanya jenis anthurium daun, jenis lainnya juga ikut booming yaitu aglaonema. Kala itu aglaonema varian Pride of Sumatra menjadi primadona.

Setelah mereda, kala wabah pandemi Covid-19 melanda, demam tanaman hias kembali muncul lagi tahun 2021 dengan jenis aglaonema, bonsai, maupun tanaman hias lainnya, seperti janda bolong misalnya. Khususnya jenis aglaonema yang paling ramai. Jual beli aneka varian aglaonema marak di jual belikan secara online maupun di pasar-pasar.

Nama aglaonema sebagai nama ilmiah berasal dari bahasa Yunani kuno, aglaos dan nema. Aglaos:terang atau sinar dan nema:benang, sehingga aglaonema dapat diartikan sebagai “benang bersinar terang”.

Di Indonesia aglaonema dikenal dengan nama Sri Rejeki, karena tanaman hias daun ini dianggap sebagai pembawa rejeki atau keberuntungan. Di Cina disebut Chinese Evergreen (Wan Nelenching), karena orang yang pertama kali membudidayakannya adalah orang Cina. Di Thailand disebut Siamese Rainbow yang berarti pelangi dari Thailand, karena banyak petani-petani aglaonema Thailand-lah yang sukses dan paling banyak menyilangkan aglaonema dengan warna dan corak yang sangat bervariasi, dari hijau, putih, merah, kuning, jingga, orange, dsb.

Varian aglaonema yang dirilis dari nursery dunia, terutama Thailand dengan unsur warna merah seperti; Aglaonema Butterfly, Lady Valentine, Heng-heng, Lipstik, Legacy, Kochin, dsb.

Indonesia, meskipun pengembangbiakan varian aglaonema tertinggal dari Thailand, namun Indonesia menjadi tonggak besar kelahiran warna-warni varian aglonema berwarna merah, orange, pink, dsb. Rata-rata tanaman aglaonema asli dari alam di beberapa negara berwarna hijau dengan kombinasi putih. Aneka warna-warni aglaonema saat ini adalah hasil dari persilangan atau kultur jaringan. Jarang ditemui di alam jenis aglaonema spesies yang berwarna-warni (merah).

Salah satunya aglaonema bergenetik merah asli dari alam (endemik) hanya ditemukan di Indonesia sebagai aglaonema spesies, yaitu Aglaonema Rotundum atau Aglaonema Aceh atau Rotundum Tiger dengan nama binomal Aglaonema Rotundum N.E. Br, dan Aglaonema Tricolor. Untuk keseluruhan jenis aglaonema dinamakan Aglonema Sp.

Aglaonema Rotundum/Aceh merupakan tanaman endemik dari daerah di kawasan Gunung Leuser dan sekitarnya hingga Sumatera Utara. Aglaonema Rotundum adalah leluhur dari semua aglaonema varian warna merah saat ini dari hasil persilangan maupun kultur jaringan.

Aglaonema yang dijuluki sebagai “Si Ratu Daun” ini memang sangat indah dipandang, terutama varian persilangan dengan warna-warninya.

Terkait

Terkini