Besengek Tahu

Nusantarapedia.net, Jurnal | Puspawarna — Besengek Tahu
Mungkin ada yang asing dengan nama masakan ini. Entah dari mana asalnya nama ini. Yang jelas ini masakan kesukaan anak kecil karena rasanya tidak pedas. Sekilas masakan ini hampir sama dengan opor. Tapi, tentu saja berbeda ya bumbunya. Mungkin ada yang menyebutnya tahu kuah kuning. Masakan ini cocok juga dimakan bersama bubur putih.
Salah satu kunci masakan itu enak adalah ‘wani bumbu’ kalau orang menyebutnya. Jadi tidak eman masalah bumbunya. Semakin banyak porsi makanan semakin banyak pula bumbunya.
Saat bumbu sudah sesuai porsinya, maka akan ada perpaduan rasa gurih, sedap dan harum dari banyak dan macamnya bumbu itu sendiri.
Sebagai catatan saja. Kalau menu masakan Jawa, umumnya pas masak dikasih gula, meski dalam jumlah sedikit. Entah gula pasir atau gula merah. Kalau menurutku itu untuk menyeimbangkan rasa. Jadi, masakan yang terhidang ada rasa manisnya.
Bagi yang selera masakannya asin, tidak perlu ditambahkan gula seberapa pun. Sedikit pengalaman saja, pas kakak ipar yang di perantauan pulang kampung, satu request saat masak adalah jangan ditambahkan gula.
Setiap rasa masakan, balik lagi ke selera penikmatnya, ya. Kalau aku lebih suka yang ada manis-manisnya gitu.
Oke, lanjut yuk, apa resep membuat Besengek Tahu. Simak, nih.

Bahan :
• Tahu putih
• Air secukupnya
• Santan
• Minyak untuk menumis
• Sedikit gula pasir
Bumbu :
• Bawang merah
• Bawang putih
• Ketumbar
• Kunir
• Kemiri
• Salam, sere, lengkuas
• Garam
• Penyedap
Cara Masak :
• Ulek ketumbar, kunir, kemiri dan duo bawang dengan garam. Saat kita ngulek, jika dikasih garam makan akan lebih cepat halusnya.
• Panaskan minyak dan tumis bumbu yang sudah halus hingga matang.
• Masukkan air dan tahu.
• Rebus hingga bumbu meresap dan air menyusut.
• Masukkan santan dan aduk-aduk agar santan tidak pecah.
• Bersamaan itu tambahkan penyedap dan sedikit sedikit gula pasir.
• Tunggu sampai mendidih dan tetap diaduk, ya.
• Kalau sudah mendidih sempurna cek rasa dan angkat.
• Ambil dan tata dalam mangkok.
• Taburi dengan daun bawang dan bawang goreng.
• Siap disajikan.
Selamat Mencoba, ya.
)* definisi besengek berbeda-beda di setiap daerah. Ada yang mengatakan besengek adalah makanan olahan tempe besem (tua). Besengek juga diartikan makanan kuah gulai-gulai-an. Menurut KBBI Besengek adalah Gulai daging (ayam, sapi, dan sebagainya) dengan sedikit kuah.
Calon Haji
Sejarah Kolak dan Resep Dasar Kolak Pisang
Resep Bobor Sayur
Resep Serundeng
Resep Tumis Genjer
Resep Kupat Tahu Magelangan
Mukena Untuk Emak
Kidung Lambung Kosong
Coretan di Segelas Kopi …
Citra Nusantara
Mengenal Sejarah dan Trend Henna di Indonesia