DPC GMNI Sikka Lantik 27 Anggota Baru Angkatan XV

22 Januari 2023, 16:39 WIB

Nusantarapedia.net, Sikka, NTT — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Sikka, melantik 27 Anggota Baru Angkatan XV. Pelantikan tersebut berlangsung di gedung Aula Kantor Lurah Kota Uneng, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka, Sabtu (21/01/2023) pukul 16:00 WIT.

Sambutan dari Ketua Angkatan 15 GMNI Sikka Wilfridus Iko, agar GMNI Sikka dapat berkontribusi untuk Kabupaten Sikka.

“Mengajak semua kader berjiwa nasionalis dan loyalitas serta berkontribusi bagi bumi pertiwi Sikka, menuju keadilan dan kesejahteraan melalu proses perjuangan dan memberi solusi bersama agar saling berkesinambungan dan berinovasi, serta berintegritas mulia dan komitmen dalam hal berjuang dan berproses, kata Wilfridus Iko, yang merupakan representasi dari motto GMNI.

Sementara itu, Ketua DPC GMNI Sikka Yohanes Yoman Maro mengatakan, GMNI harus peka terhadap persoalan di daerah maupun nasional.

“GMNI Sikka melantik 27 mahasiswa sebagai anggota baru Angkatan XV menjadi ‘Kader Pejuang Pemikir – Pemikir Pejuang’, harus betul-betul peka terhadap setiap persoalan di daerah, khususnya di bumi Sikka maupun secara nasional. Karena itu merupakan bentuk kontribusi kader dalam mengimplementasikan Ikrar Prasetya Korps ‘Pejuang Pemikir – Pemikir Pejuang’,” ungkapnya.

Lanjutnya, ikrar yang disampaikan ke 27 anggota baru itu merupakan ‘Sumpah Anggota’ untuk menjadi Kader Nasionalis ‘Pejuang Pemikir – Pemikir Pejuang’ kepada seluruh masyarakat kecil yang disebut Marhaen Indonesia dan juga kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Ia pun mengharapkan, ke-27 anggota baru tersebut untuk tidak berkhianat terhadap sumpah yang sudah diikrarkan tersebut. Sebab ini merupakan bentuk pertanggungjawaban mereka semua yang sudah dipanggil ‘Bung dan Sarinah’ kepada Tuhan.

“Kami dari DPC GMNI Sikka dengan bantuan Panitia PPAB, sangat bangga dan bahagia karena bisa melahirkan anggota baru GMNI Sikka pada Angkatan XV ini,” tandas Yohanes Yoman Maro.

Terkait

Terkini