Jangan Panik, Selingkuh Bisa Sembuh, Begini Caranya!

Nusantarapedia.net | HUMANIORA — Jangan Panik, Selingkuh Bisa Sembuh, Begini Caranya!
Oleh : Ndarie Purwanda
SELINGKUH, topik yang paling menantang untuk dibahas dan kelihatannya menjadi tema terfavorit di warga Konoha. Lihatlah judul-judul serial TV yang lagi booming sekarang ini kebanyakan bertemakan tentang perselingkuhan. Sebut saja dari Layangan putus, Jangan Salahkan Aku Selingkuh, hingga Main Api yang bahkan dibintangi artis-artis top ternama seperti Luna Maya, Darius Sinathriya dan Audi Marissa. Benar-benar berhasil menarik perhatian public dengan macam – macam alasan perselingkuhan.
Menarik, mungkin topiknya relate dengan kondisi nyata di masyarakat di mana perselingkuhan mulai menjamur, bersemi, merebak dan seperti dinormalisasi dalam kehidupan kekinian. Menjadi jalan cepat pelarian atas ketidakpuasan dalam rumah tangga. Selingkuh pun menjadi jalan alternatif saat merasa keadaan rumah tangga sedang tidak baik-baik saja. Padahal jika mau jujur, rumah tangga mana yang keadaanya mulus dari awal menikah sampai kakek nenek. Dari yang tinggal di gubug derita hingga istana, tidak akan pernah luput dari masalah rumah tangga.
Pernahkah anda mendengar, “Sekali selingkuh, maka selamanya akan selingkuh, selingkuh gak akan pernah sembuh”. Kadang fakta yang terjadi, seperti membenarkan pernyataan tersebut. Orang yang selingkuh seperti tidak ada kapoknya. Udah ketahuan, diulangi lagi, ketahuan dengan yang satu ganti dengan yang lain, seolah selingkuh sudah menjadi tabiat yang gak bisa hilang. Makin mengherankan, kadang selingkuhannya jauh lebih jelek dan jauh lebih buruk tabiatnya dari istri sah. Padahal, di mata orang lain, istri sah begitu sempurna, kenapa bisa di selingkuhi? Atau suami juga seperti gak ada kurangnya, kok bisa-bisanya dihianati, apa sih yang mereka cari?