Orang Tua Apresiasi Polres Nagekeo atas Ditemukan Nadia Gadis Asal Marapokot yang Dilaporkan Hilang

26 Januari 2025, 11:37 WIB

Nusantarapedia.net | Nagekeo, NTT – Muhamad Nurung, orang tua Nadia gadis asal Desa Marapokot yang dilaporkan hilang menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Polres Nagekeo.

Ucapan terima kasih dan apresiasi tersebut disampaikan atas upaya dan kerja keras Polres Nagekeo yang telah membantu mencari dan melakukan penjemputan serta membawa pulang Nadia kembali ke rumah orang tuanya dengan keadaan selamat.

“Saya selaku orang tua Nadia, mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya serta apresiasi kepada Polres Nagekeo yang telah merespon dan membantu kami mencari putri kami hingga ditemukan dengan keadaan sehat dan selamat,” ucap Nurung di kediamannya di Dusun I (satu) Desa Marapokot, Minggu (26/01/2025).

Kata Nurung lagi, dirinya tak bisa berbuat banyak kalau tanpa bantuan Polres Nagekeo, apalagi setelah minggat dari rumah pada tanggal 30 Desember 2024 lalu, putrinya tersebut tak kunjung juga memberi kabar terkait keberadaannya.

“Kalau bukan bantuan Polres Nagekeo saya tidak bisa buat apa-apa apalagi setelah keluar dari rumah pada tanggal 30 Desember lalu Nadia tidak juga memberi kabar kepada kami sebagai orang tua,” singkatnya.

Sebelumnya, Nadia dilaporkan hilang oleh ayahnya Muhamad Nurung pada tanggal 20 Januari 2025 lalu di Unit SPKT Polres Nagekeo.

Terkait

Terkini