S2 Ilmu Linguistik FIB UNS Gelar Acara Tahunan Semantiks 2022

Tema yang diangkat pada kegiatan semantic 2022 ini adalah "Etnolinguistik dalam Studi Ilmu Bahasa dan Pendidikan"

7 Juli 2022, 14:03 WIB

Nusantarapedia.net, Solo — Seminar nasional linguistik dan sastra (SEMANTIKS) 2022 kembali diselenggarakan oleh Prodi S2 Ilmu Linguistik Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret.

Acara yang diselenggarakan pada Rabu, (26/07/2022) ini menghadirkan tiga narasumber yang berasal dari jajaran di luar UNS ataupun dari UNS.

Ketiga narasumber tersebut adalah Dr. Suhandono, M.A. dari Universitas Gajah Mada, Dr. Lutfie Arguby Purnomo, M.Hum. dari Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta, dan Prof. Drs. Riyadi Santoso, M.Ed., Ph.D. dari Universitas Sebelas Maret.

Kegiatan yang sudah berlangsung secara daring ini selain menampilkan tiga narasumber utama pada sesi utama dan 80 lebih pemateri yang mempresentasikan makalahnya pada sesi parallel serta peserta webinar yang berasal dari seluruh Indonesia.

Adapun tema yang diangkat pada kegiatan semantic 2022 ini adalah “Etnolinguistik dalam Studi Ilmu Bahasa dan Pendidikan”.

Acara yang dibuka secara resmi oleh Wakil Dekan I Bidang Akademik, Riset dan Kemahasiswaan, Prof. Dr. Tri Wiratno, M.A. mewakili Dekan Fakultas Ilmu Budaya UNS berjalan lancar.

Dalam sambutannya dikatakan, “Seminar ini sudah berlangsung tiap tahun, dan selalu diikuti banyak peserta dari berbagai wilayah di Indonesia. Harapannya kegiatan webinar ini yang terakhir, karena selanjutnya kita bisa melaksanakan semantiks secara luring,” tuturnya.

Ditambahkan juga dalam sambutannya, “Seminar ini merupakan seminar sebagai wahana tukar-menukar antar peserta dalam banyak hal, baik pengetahuan atau kebudayaan. Harapannya ke depan acara seperti ini bisa terus berlangsung sebagai wadah yang sangat penting bagi kita para akademisi atau praktisi di seluruh Indonesia”, tuturnya mengakhiri sambutannya.

Webinar yang diselenggarakan setiap tahun ini berjalan lancar tanpa kendala dari awal sampai akhir acara. Kelanjutan dari keikutsertaan di webinar ini adalah pemuatan artikel di jurnal-jurnal yang bekerja sama dengan kegiatan SEMANTIKS 2022.

Beberapa artikel yang memenuhi syarat kriteria jurnal akan dipublishkan pada Jurnal Linguistik Indonesia, Jurnal Register, Jurnal Haluan Sastra Budaya, Jurnal Prasasti, Jurnal Transling dan Jurnal Humanus. Selain artikel yang tidak termuat akan dimuat di Prosiding Semantic secara online.

Cara Mudah dan Efisien Mengajari Anak Usia Dini Berhitung
Multikulturalisme di Vorstenlanden, Seminar Nasional Prodi Ilmu Sejarah FIB UNS
Program Pelatihan MC Prodi Sastra Inggris FIB UNS, Hadirkan Tommy Tjokro
Selamat Hari Guru, Iwan Fals dan Ira Pernah Bercerita Guru
Arah Pendidikan Nasional

Terkait

Terkini