Sayyidul Ayyam

Di sekitaran tempat tinggal saya, ada namanya si Jum yang artinya nasi Jum'at. Di mana mereka bersedekah nasi bungkus untuk para jamaah yang melaksanakan salat Jum'at di Masjid.

29 Juli 2022, 12:56 WIB

Nusantarapedia.net, Jurnal | Religi — Sayyidul Ayyam

Hari Jumat merupakan Sayyidul Ayyam yang artinya tuannya hari. Hal ini dikarenakan hari Jumat mempunyai keistimewaan dibandingkan hari lain.

Kata Jumat diambil dari kata “jama’a” yang artinya berkumpul. Sehingga hari Jumat adalah hari berkumpulnya umat Islam untuk melaksanakan kebaikan berupa salat Jumat.

Salah satu bukti keistimewaan hari Jumat adalah disyariatkannya salat Jumat. Yaitu salat zuhur berjamaah pada hari Jum’at yang diwajibkan bagi semua laki-laki yang beragama Islam ketika sudah baligh.

Bahkan mandi di hari Jumat sebelum beribadah dihukumi sebagai sunah yang juga dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW.

Menurut Imam Syafi’i, meskipun salat Jumat dilaksanakan pada waktunya salat zuhur, namun, mandi pada hari Jumat dapat dilakukan sejak dini hari atau setelah terbitnya fajar.

Salah satu hadis juga menerangkan bahwa siapa pun yang mandi pada hari Jumat dan mendengarkan khutbah Jumat, maka Allah SWT akan mengampuni dosa di antara dua hari Jumat. Wallahu’alam.

Salat Jumat adalah salat dua rakaat dengan berjamaah yang dilaksanakan sesudah khotbah Jumat pada waktu zuhur di hari Jumat.

Hukum salat Jumat wajib bagi laki-laki yang sudah memenuhi syarat. Seperti yang tercantum dalam Al Quran Surat Al Jumuah ayat 9 berikut ini.

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا نُوْدِيَ لِلصَّلٰوةِ مِنْ يَّوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا اِلٰى ذِكْرِ اللّٰهِ وَذَرُوا الْبَيْعَۗ ذٰلِكُمْ خَيْرٌ لَّكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ

yā ayyuhallażīna āmanū iżā nụdiya liṣ-ṣalāti miy yaumil-jumu’ati fas’au ilā żikrillāhi wa żarul baī’, żālikum khairul lakum ing kuntum ta’lamụn

Artinya:
“Wahai orang-orang yang beriman! Apabila telah diseru untuk melaksanakan salat pada hari Jum‘at, maka segeralah kamu mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.”(Q.S. al-Jumu’ah/62: 9)

Pada dasarnya, melaksanakan salat Jumat dilakukan secara berjamaah dan tidak boleh dilakukan sendiri-sendiri.

Hukum salat Jumat adalah fardhu ‘ain. Ada beberapa syarat wajib salat Jumat yang harus diikuti, yaitu:
a) Beragama Islam.
b) Sudah dewasa atau aqil baligh. Bagi anak-anak tidak diwajibkan namun bisa dijadikan pembelajaran.
c) Berakal. Bagi orang gila , salat Jumat tidak wajib.
d) Wajib fardhu ain bagi laki-laki. Salat Jumat bagi perempuan tidak diwajibkan.
e) Sehat. orang yang sedang sakit atau berhalangan tidak diwajibkan.
f) Menetap (bermukim). Orang yang sedang dalam perjalanan atau musafir tidak diwajibkan.


Pada hari Jum’at, selain salat Jum’at, juga disunahkan untuk memperbanyak sedekah. Kita lihat sekarang ini, banyak yang membuat program sedekah yang bertajuk Jum’at berkah.

Di sekitaran tempat tinggal saya, ada namanya si Jum yang artinya nasi Jum’at. Di mana mereka bersedekah nasi bungkus untuk para jamaah yang melaksanakan salat Jum’at di Masjid. Ada juga sebuah cellular yang memberlakukan program Jum’at berkah dengan cara tidak membebankan biaya administrasi untuk setiap transaksi, baik pulsa atau token. Jadi kita, hanya membayar besaran nilai token/pulsa tanpa tambahan biaya administrasi.

Apa pun bentuknya dan bagaimana pun cara kita, bersedekah untuk sesama tentunya akan menjadi catatan amal kebaikan.

Sedekah di semua hari itu tentunya baik, akan tetapi lebih istimewa jika dilakukan di hari Jum’at yang mendapat julukan sayyidul ayyam.

Sedekah dimulai dari hal kecil. Semampu kita saja asalkan iklas. Semoga sedekah kita diterima oleh Allah dan menjadi amalan makbulan. Jangan pernah ada kata riya/pamer dalam sedekah kita. Semua diniatkan lillahi ta’ala.

Jadi, sudahkah anda bersedekah hari ini?

Semoga bermanfaat, ya, Nuspedian.

Sluku-Sluku Bathok
Kisah Nabi Ismail As
Puasa Sunah Tarwiyah dan Arafah (Sikapi Perbedaan Dengan Bijak)
Tinggi Tubuh Nabi Adam 27,72 M
Agnostik dan Konstruksi Kepercayaan

Terkait

Terkini