Selamat Jalan Lord Rangga

- Lord Rangga pun sempat menjabat sebagai manajer sepakbola Persab Brebes dengan mengikuti seleksi manajer, dan terpilih. Namun kemudian dirinya memutuskan untuk mengundurkan diri -

7 Desember 2022, 13:39 WIB

Nusantarapedia.net, Jakarta — Ki (Raden) Rangga Sasana atau dikenal sebagai Lord Rangga dengan nama asli Edi Raharjo, menghembuskan nafas terakhirnya Rabu, (07/12/2022).

Lord Rangga adalah petinggi dari Sunda Empire meninggal dunia setelah dirawat di RS Mutiara Bunda, Tanjung, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Sumber dari keluarga mengungkapkan bahwa Lord Rangga meninggal hari ini (pagi) pukul 05:30 WIB di RS Mutiara Bunda.

“Iya sakit, almarhum meninggal pagi tadi sekitar pukul 05:30 WIB di RS Mutiara Bunda. Selamat jalan sobat, semoga husnulkhatimah,” kata salah satu kerabat Lord Rangga Muhaemin Primawan, di Brebes, seperti dikutip dari kompas.com.

Sementara itu, tetangga Lord Rangga membenarkan perihal meninggalnya Lord Rangga. Diketahui Lord Rangga beralamat di Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Diketahui, Lord Rangga adalah Sekjen pada organisasi (Kekaisaran) Sunda Empire yang dipimpin oleh Perdana Menteri Nasri Banks bersama Raden Ratnaningrum.

Rangga Sasana menjadi terkenal setelah pernyataannya yang heboh dan dianggap “meresahkan”, hingga akhirnya ditangkap oleh tim Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Barat di wilayah Bekasi pada Selasa, 28 Januari 2020. Dirinya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penyebaran berita bohong ihwal keberadaan Kekaisaran Sunda Empire.

Seiring berjalannya waktu, Lord Rangga menjadi terkenal, sering diundang pada acara televisi, podcast, dan sebagai pegiat (entertainment) media sosial.

Lord Rangga pun sempat menjabat sebagai manajer sepakbola Persab Brebes dengan mengikuti seleksi manajer, dan terpilih. Namun kemudian dirinya memutuskan untuk mengundurkan diri.

Selain itu Lord Rangga sempat akan merilis sebuah buku yang isinya mengetengahkan tentang Kekaisaran Sunda Empire.

“Kebetulan kemarin juga sudah sempat kita sama Pak Rangga itu, mau bikin buku terkait perjuangan kita selama di Bandung. Jadi sudah dibukukan tinggal finalisasi saja, kata pengantar sama beberapa substansi,” kata Erwin dilansir dari detikcom, Rabu (7/12/2022).

Erwin dengan nama lengkap Erwin Syaharuddin, adalah pengacara dari Lord Rangga atau Ki (Raden) Rangga Sasana. (ASM)

Overthinking: Berfikir Berlebihan, Bukan Berarti Pemikir
Kemunculan Kaum Halu, Antara Gangguan Jiwa dan Cari Sensasi
Gloomy Sunday, Lagu Kematian hingga Bunga Terakhir Bebi Romeo
Prabowo: Saya Tidak Nonton World Cup, Nggak Sampai Hati, Ingin Indonesia Ikut Piala Dunia
Heboh! Manusia Purba Berusia 700 Ribu Tahun ada di Museum Semedo Tegal

Terkait

Terkini