Tujuh Anggota Bintara di Lingkup Polres Nagekeo Naik Pangkat

30 Juni 2023, 16:32 WIB

Nusantarapedia.net, NAGEKEO, NTT — Tujuh anggota Bintara di lingkup Kepolisian Resor Nagekeo terima tanda kenaikan pangkat dari Brigadir Polisi Dua (Bripda) ke Brigadir Polisi Satu (Briptu).

Selain pelantikan kenaikan pangkat ketujuh anggota Bintara tersebut, kesempatan yang sama juga dilangsungkan pelantikan PNS Polri di Polres Nagekeo periode 1 April 2023.

Pelantikan kenaikan pangkat kepada tujuh anggota Bintara di lingkup Polres Nagekeo tersebut berdasarkan STR Kapolda NTT Nomor : STR / 204 / VI / KEP./ 2023 tanggal 26 Juni 2023 tentang kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari Bripda ke Briptu periode 1 Juli 2023.

Hal itu disampaikan oleh Kapolres Nagekeo AKBP Yudha Pranata S.I.K, S.H. dalam sambutannya usai melakukan penyematan tanda kenaikan pangkat kepada tujuh anggota Bintara Polres Nagekeo.

“Maka pada hari ini, Jumat tanggal 30 Juni 2023 pukul 08.30 WITA, bertempat di lapangan apel Mapolres Nagekeo telah dilaksanakan upacara Pelantikan Kenaikan Pangkat Bintara Polri Periode 1 Juli 2023 dan PNS Polri 1 April 2023 tingkat Polres Nagekeo,” katanya.

AKBP Yudha menuturkan bahwa, kenaikan pangkat bagi personil Polri merupakan suatu penghargaan dari pimpinan Polri kepada personil Polri yang dinilai memiliki kemampuan dalam bidang tugas yang diemban, mengingat personil yang mendapat penghargaan kenaikan pangkat akan menjadi tolok ukur dalam pertimbangan untuk menduduki jabatan tertentu.

Lanjutnya, kenaikan pangkat personil Polri bukan hak tetapi merupakan suatu penghargaan dari pimpinan Polri.

“Maknailah kenaikan pangkat ini sebagai anugerah dari Tuhan dan sebagai motivasi guna meningkatkan semangat dalam pelaksanaan tugas kedepannya,” ujar AKBP Yudha.

AKBP Yudha menambahkan, sebagai pelayan publik senantiasa dituntut masyarakat agar mampu memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayan serta penegak hukum, untuk itu personil Polri harus bekerja secara profesional, sesuai dengan pangkat, jabatan, dan tanggung jawab yang dimiliki. (MYasin)

“Dengan kenaikan yang lebih tinggi untuk selalu bersyukur dan di wujud nyatakan dengan bekerja secara ikhlas dan penuh pengabdian,” katanya.

Di samping itu AKB Yudha juga berpesan, bagi personil Polres Nagekeo yang mendapat penghargaan/reward agar tetap menjaga dedikasi dan loyalitas baik terhadap pimpinan maupun institusi dan Terima kasih atas pelaksanaan tugas yang yang telah berjalan dengan baik.

“Dan untuk Junior dari angkatan 43-47, saling menjaga satu sama lain dan jaga kekompakan agar waktu kenaikan pangkat semuanya bisa berjalan dengan lancar tanpa ada yang tertunda,” pesan Kapolres.

Adapun anggota Bintara Polres Nagekeo yang dilantik naik pangkat dari Bripda ke Briptu diantaranya, Astri Erositiawati, Diki Rianto Kale Djara, Fadil Bahsuan, Mohamad Fauzan Suaib, Paulo Ricardo Siki, Yohanes Don Bosco Buga, Yoseph Rizky Henriques, Leokrit Yolinando Yordan Pela.

Pantauan Nusantarapedia, turut hadir dalam upacara kenaikan pangkat; Wakapolres Nagekeo ; PJU Polres Nagekeo; Ketua Bhayangkari Polres Nagekeo ; Anggota Polres Nagekeo ; Anggota Bhayangkari Cabang Nagekeo. (MYasin)

Idul Adha 1444 H, Ribuan Umat Muslim Laksanakan Salat Id di Lapangan Kota Baru Maumere

Penutupan Turnamen Futsal Internal Polres Nagekeo Diwarnai dengan Pembagian Doorprize

DLH Surabaya Sisir Sungai, Cegah Warga Buang Rumen Hewan Kurban

Pemotongan Hewan Kurban di RPH Surabaya Menurun, Ini Penyebabnya

Menanti Cicilan Visi-Misi Capres 2024, Sederhana namun Revolusioner!

Terkait

Terkini