Sajak di Separuh Waktu I …

2 April 2022, 21:19 WIB

Nusantarapedia — di Separuh Waktu I …

Ry Cahyo

di Separuh Waktu I …

Yang nampak tak lagi seperti bayi-bayi yang tertidur melenakan
tapi laksana pasien-pasien yang terbaring payah menunggu datangnya kematian
berharap menelan obat kesembuhan
namun hanya cerarau terdengar karna memakan pil-pil kepahitan

Waktu tak lagi hanya jembatan peristiwa
dimana segala nampak mulai berawal hingga ujungnya
tapi waktu adalah selimut compang-camping erat membebat raga tak terlepaskan jua
membuat mulut-mulut mulai berbau lantas meludah sambil mengurut dada …

Aduhai jaman terus bergerak
memutar poros masa terjelang tua
telinga rasa menjadi tuli sebab hanya ada suara pekik yang memekak
mata tak lagi benar melihat sebab semua bagai fatamorgana nan mendesak

Begitulah,
Kebisingan demi kebisingan tercipta
dari para badut-badut yang sungguh tak lucu memenuhi panggung-panggung yang ada
Begitulah,
Badut-badut yang tak lagi lucu menari
t’lah berubah bisanya membaca mantra-mantra yang tak lagi suci
Melawan..
lantunkan kemarahan
Teriak penuh sumpah serapah
Mengutuk sambil berjingkrak edan

Hingga kita semua, ya semua..
seperti tadi yang kusebutkan
menjelma laksana pasien-pasien diatas ranjang sekarat!!

Nyanyian Akhir ku …
50+ Tradisi Nusantara di Bulan Sya’ban dan Ramadan (1)

Terkait

Rekomendasi

Terkini